Membaca Cepat
Permulaan (120–150 kata) per menit
Pernahkah
Anda mengukur berapa kecepatan membaca Anda? Berapa kata yang dapat Anda baca
dalam waktu satu menit? Kecepatan seseorang dalam membaca wacana berbeda-beda.
Perbedaan ini disebabkan oleh faktor kurangnya berlatih membaca wacana
dengan waktu yang ditentukan dan melakukan kesalahan-kesalahan ketika membaca.
Misalnya, jari tangan ikut bergerak ketika
membaca, bibir ikut berguman, dan menggerak-gerakkan kepala mengikuti
alur kalimat yang dibaca. Kecepatan
membaca sebuah wacana tentu harus dibarengi oleh kecepatan
dalam menyerap isinya. Dalam istilah membaca, cara
membaca demikian dikenal dengan istilah membaca cepat.
Cermatilah
petunjuk membaca berikut. Petunjuk tersebut membantu Anda dalam membaca cepat.
a. Pahamilah kata-kata kunci yang menjadi
petunjuk. Misalnya, untuk mengetahui penduduk suatu daerah tertentu dengan kata
kunci sensus,
demograi, kependudukan, dan pem ukiman.
b. Kenali organisasi tulisan dan strukturnya
untuk mem -perkirakan letak jawaban.
Lihat juga graik, ilustrasi, dan tabel yang berhubungan dengan jawaban.
c. Gerakkan mata secara sistematis dan cepat
seperti anak panah langsung ke tengah meluncur ke bawah, dengan cara pola
spiral atau zigzag.
d. Lambatkan kecepatan membaca untuk
meyakinkan ke-benaran informasi yang dicari.






0 komentar:
Posting Komentar