Jenis dan
Penyebab
Keadaan PMS
dan waktunya pada sedap wanita tidak selalu sama. Ada wanita yang merasa sangat
sakit sampai menderita kram dan tidak bisa beraktivitas, sementara wanita lain
merasa sakit pada bagian bawah perut dan masih bisa beraktivitas. Ada juga
wanita yang pada bulan lalu merasa sangat menderita sakitnya ketika mengalami
PMS, tapi pada bulan ini tidak begitu terasa sakitnya. Rasa sakit ini
berbeda-beda pada setiap orang atau waktu, juga ambang sakitnya.
Sampai saat
ini penyebabnya belum bisa dijelaskan secara ilmiah.Biasanya, gejala tersebut
akan terasa berat pada saat menjelang datangnya haid dan akan hilang saat haid
muncul atau sesudah haid berhenti. Beberapa ahli mengatakan, semua gejala
tersebut berhubungan dengan perubahan kadar hormon estrogen dan progesteron
pada siklus haid. Menurut ahli lain memperkirakan, “gangguan” menjelang haid
berhubungan dengan masalah psikis. Misalnya, wanita yang menganggap masa haid
sebagai beban sehingga tanpa sadar ia ingin menolaknya. Namun, gangguan ini
biasa juga merupakan per tanda dari penyakit yang serius, seperti endomeriosis,
kista atau angioma uteri, atau adanya infeksi sekitar rahim.
Ketahui lebih lengkap dengan mengklik judul di bawah ini:
Ketahui lebih lengkap dengan mengklik judul di bawah ini:






0 komentar:
Posting Komentar