Selasa, 12 Juni 2012

Beberapa Pengertian Dan Definisi Kualitas



-       KAMUS BESAR BAHASA INDONESIA
Kualitas merupakan tingkat baik buruknya sesuatu

-       PHILIP CROSBY (1979)
Kualitas yaitu kesesuaian dengan yang disyaratkan

-       THE INTERNATIONAL STANDARDS ORGANIZATION (ISO)
Kualitas adalah "totalitas fitru-fitur dan karakteristik-karakteristik dari produk atau layanan yang berpengaruh pada kemampuan untuk memenuhi kebutuhan tertentu atau kebutuhan yang tersirat"

-       IYUNG PAHAN
Kualitas didefinisikan sebagai gambaran dan karakteristik menyeluruh dari barang atau jasa yang menunjukkan kemampuannya dalam memuaskan hubungan yang ditentukan atau tersirat

-       HARVARD BUSINESS SCHOOL
Kualitas merupakan hal penting bagi sebuah produk /jasa. Kualitas merupakan satu dari tiga faktor penting yang mempengaruhi konsumen ketika mereka ingin membeli sebuah produk/jasa

-       M. SUYANTO (AMIKOM YOGYAKARTA)
Kualitas merupakan seberapa baik sebuah produk sesuai dengan kebutuhan spesifik pelanggan. Kualitas meliputi kualitas kinerja, kesesuaian, daya tahan, dan keandalan

-       EVANS & LINDSAY
Kualitas merupakan kunci keunggulan bersaing (competitive advantage), yaitu kemampuan sebuah perusahaan untuk mencapai keunggulan pasar. Dalam jangka panjang, keunggulan bersaing yang terjaga akan menghasilkan kinerja di atas rata-rata

-       GOETSH & DAVIS (1994)
Kualitas merupakan suatu kondisi dinamis yang berhubungan dengan produk, layanan, manusia, proses, lingkungan yang memenuhi atau melebihi harapan


  • Ramalan Hari Ini
  • 0 komentar:

    Posting Komentar

    Share

    Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More