Rabu, 02 Mei 2012

Penjelasan Tata Gerakan Pijatan Bayi




    Menyilangkan tangan


Pegang kedua pergelangan tangan bayi dan silangkan keduanya didada. Setelah itu luruskan kembali kedua tangan bayi kesamping. Ulangi tiap gerakan sebanyak 4-5 kali.


2. Rangsangan Taktil/ raba.

    bayi dalam posisi ditengkurapkan.
    Tiap gerakan dilakukan dalam waktu 2×5 detik.
    tiap gerakan diulang 6 kali
    dikerjakan selama 5 menit.

Kepala : dengan menggunakan 2 telapak tangan, usap kepala dari puncak kepala sampai leher, kemudian kembali lagi ke puncak kepala.

bahu : dengan dua jari tangan kanan dan kiri usap kedua belah bahu bayi dari pertengahan punggung ke pangkal lengan, kemudian kembali ke pertengahan.

Lengan : dengan 2 jari kedua tangan usaplah

a. kedua lengan secara bersamaan

b. dari pangkal bahu ke pergelangan tangan, kemudian ke pangkal bahu.

PUnggung : dengan 2 jari kedua tangan usaplah leher ke pantat, lalu kembali ke leher.

Kaki : dengan 2 jari kedua tangan usaplah

a. Kedua kaki secara bersamaan

b. Dari pangkal paha ke pergelangan kaki, kemudian kembali lagi ke pangkal paha.


  • Ramalan Hari Ini
  • 0 komentar:

    Posting Komentar

    Share

    Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More